• Kontak Kami : (022) 6654778

Idul Adha

  • Oleh : Admin
  • 14 Agustus 2019
  • 3835
  • SMAN 1 Cimahi

Selasa, 13 Agustus 2019 (11 Dzulhijjah 1440 H)

بِسۡمِ ٱللَّهِ ٱلرَّحۡمَٰنِ ٱلرَّحِيمِ

     إِنَّآ أَعۡطَيۡنَٰكَ ٱلۡكَوۡثَر (١)

فَصَلِّ لِرَبِّكَ وَٱنۡحَر (٢)

إِنَّ شَانِئَكَ هُوَ ٱلۡأَبۡتَرُ (٣)

1.     Sesungguhnya Kami telah memberikan kepadamu nikmat yang banyak

2.     Maka dirikanlah shalat karena Tuhanmu; dan berkorbanlah

3.     Sesungguhnya orang – orang yang membenci kamu dialah yang terputus

Perayaan hari raya Idul Adha digunakan sebagai momentum bagi sekolah - sekolah berbagi untuk sesama, khususnya bagi masyarakat sekitar yang kurang beruntung.

Kegiatan ini sekaligus untuk menanamkan Pendidikan Karakter kepada anak didiknya agar memiliki rasa kesetiakawanan sosial yang tinggi, selain juga menjalankan perintah agama.

Dalam rangka menyelenggarakan kegiatan hari besar Keagamaan khususnya Qurban, SMA Negeri 1 Cimahi mengadakan acara penyembelihan hewan qurban sebagai bentuk tanggung jawab akan kecintaan terhadap Agama dan untuk meningkatkan pembelajaran terhadap siswa akan pentingnya Akhlak.

Alhamdulillaah pada tahun ini SMA Negeri 1 Cimahi telah berqurban 1 ekor sapi dan 3 ekor kambing sebagai implementasi peningkatan Pendidikan karakter “Latihan Berqurban”.