• Kontak Kami : (022) 6654778

Tim Sachi Menjadi Finalis Di Carbon Universitas Padjajaran Tingkat Nasional Tahun 2024

  • Oleh : admin
  • 20 Mei 2024
  • 1140
  • SMA Negeri 1 Cimahi

[20 Mei 2024]. Tim Karya Tulis Ilmiah SMA Negeri 1 Cimahi meraih hasil positif di ajang Lombar Karya Tulis Ilmiah tingkat Nasional yang diadakan oleh Teknik Industri Kimia Universitas Padjajaran Tahun 2024.

Tim KTI SMA Negeri 1 Cimahi mengambil tema Nutraceutical Product yang merupakan inovasi pembuatan produk melalui serangkaian proses dan pendekatan kimia untuk menghasilkan produk yang mengandung kesehatan yang tinggi dan di luar nilai gizi dasar. Selain itu , nutraceutical Product harus memiliki manfaat medis atau kesehatan termasuk pencegahan dan pengobatan penyakit.

Tim KTI SMA Negeri 1 Cimahi mengajukan inovasi pembuatan Kyjang "Silky Pudding Jambu Biji - Angkak" Berbasis Produk Nutraceutical sebagai solusi alternatif pencegahan trombositopenia"

Dari gagasan ide yang diajukan dalam ajang lomba, tim KTI SMA Negeri 1 Cimahi lolos menjadi finalis 10 terbaik yang akan melanjutkan ke tahap berikutnya yaitu memaparkan ide gagasan yang diajukan di depan dewan juri secara luring bertempat di Univeristas Padjajaran pada tanggal 30 Mei 2024. Berikut 10 finalis terbaik LKTI Carbon Universitas Padjajaran Tahun 2024.

1. LARVA TEAM - SMA Tunas Daud Denpasar

2. ⁠Zaghamad - Politeknik Energi dan Mineral Akamigas

3. ⁠94 Knight Karangturian Chemistry Team - SMA Karangturi

4. ⁠Lavoisier - SMAS Al-Izzah Batu

5. ⁠Kyjang - SMAN 1 Cimahi

6. ⁠ELC - SMA Brawijaya Smart School

7. ⁠Tokyo Drift - SMA Negeri 5 Denpasar

8. ⁠Resvibar - SMA Negeri 1 Malang

9. ⁠TrensRangers - SMA Trensains Muhammadiyah Sragen

10. Geochem - Universitas Gadjah Mada